Download Kisi-Kisi USBN B. Indonesia SMK/MAK Kurikulum 2013 Tahun 2019 T.P. 2018/2019

Bismillah...

Sahabat baiq yang berbahagia. Musim belajar pada tahun pelajaran 2018/2019 akan segera berakhir. Bagi para peserta didik Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) atau Madrasah Aliyah Kejuruan (MAK) kelas Dua Belas (XII) tentunya akan dihadapkan pada serangkaian ujian yang harus di ikuti untuk menyelesaikan proses pembelajaran pada jenjang ini. Satu diantaranya adalah Ujian Sekolah Berstandar Nasional atau lebih dikenal dengan singkatan USBN. Dari tahun ketahun pemerintah tentunya selalu berupaya untuk meningkatkan kualitas ujian, yang salah satunya adalah dengan meningkatkan kualitas soal yang diujikan pada pelaksanaan baik USBN maupun Ujian Nasional. Untuk itu, ada baiknya kita pelajari terlebih dahulu kisi-kisi yang akan di ujikan, agar proses belajar yang kita lakukan dapat lebih efektif dan efisien.
Kisi-Kisi USBN B Indonesia SMK/MAK Tahun 2019


Baiklah, kali ini kita akan mempelajari kisi-kisi USBN B. Indonesia SMK/MAK Kurikulum 2013 Tahun 2019 TP. 2018/2019. Selamat belajar!

Level Kognitif 
Lingkup Materi : Membaca Teks Nonsastra; Membaca Sastra; Menulis Teks Nonsastra; Menulis Teks Sastra; Ciri dan Struktur Teks (Nonsastra dan Sastra); Aspek Kebahasaan pada Teks
Pengetahuan dan Pemahaman
  1. Mengidentifikasi
  2. Menemukan
  3. Menentukan
Peserta didik dapat
  • menentukan isi tersurat teks nonsastra
  • menentukan makna kata/istilah pada teks nonsastra
Peserta didik dapat
  • menentukan isi tersurat dalam teks sastra
  • menentukan makna kata/ ungkapan pada teks sastra
Peserta didik dapat
  • melengkapi kata pada bagian teks nonsastra
  • melengkapi kata kohesi pada bagian teks nonsastra
Peserta didik dapat
  • melengkapi kata/ungkapan pada bagian teks sastra
  • melengkapi kata kohesi pada bagian teks sastra
Peserta didik dapat
  • mengidentifikasi ciri umum berbagai teks
  • mengidentifikasi bagian struktur teks
  • menentukan jenis teks berdasarkan strukturnya
Peserta didik dapat
  • mengidentifikasi kata dari teks yang dibaca (kata baku, kata khusus, kata umum, kata emotif, kata bersinonim
  • mengidentifikasi beragam kalimat pada teks (kalimat definisi, kalimat perincian, kalimat bermajas)
Aplikasi
  1. Menyimpulkan
  2. Mengurutkan
  3. Melengkapi
  4. Menyusun
Peserta didik dapat
  • menentukan idepokok
  • menyimpulkan topik/ inti teks
  • menyimpulkan pertanyaan yang jawabannya merupakan inti teks
  • menyimpulkan isi tersirat dalam teks nonsastra
  • mengurutkan ringkasan sesuai dengan isi teks
  • menyimpulkan hubungan dalam teks
  • menyimpulkan persamaan isi kedua teks nonsastra
  • menyimpulkan perbedaan isi kedua teks nonsastra
  • menyimpulkan hubungan antarteks nonsastra
  • (sebab-akibat, tesisargumen, umum rincian, masalahsolusi, faktaprediksi)
Peserta didik dapat
  • menyimpulkan isi tersirat dalam teks sastra (makna simbol, watak, latar, sikap pengarang/penyair, tema, sebab dan akibat konflik, pesan, amanat, nilai moral, nilai budaya, nilai sosial)
  • menyimpulkan persamaan isi kedua teks sastra
  • menyimpulkan perbedaan isi kedua teks sastra
  • mengurutkan pokok-pokok peristiwa sesuai isi karya sastra
Peserta didik dapat
  • melengkapi kalimat pada teks nonsastra
  • mengurutkan kalimat menjadi paragraf yang padu pada teks nonsastra
  • melengkapi paragraf pada teks nonsastra
  • mengembangkan argumen berdasarkan pernyataan (tesis)
  • mengembangkan paragraf klasifikasi berdasarkan bagan/ kata kunci
  • melengkapi kerangka teks
  • mengembangkan kerangka isi sesuai judul
Peserta didik dapat
  • melengkapi majas pada bagian teks sastra
  • melengkapi bagian teks sastra (awal, inti akhir cerita)
  • melengkapi latar
  • melengkapi dialog yang sesuai
Peserta didik dapat
  • mengurutkan struktur teks yang diacak
  • merinci struktur teks yang dibaca
  • menyimpulkan persamaan pola penyajian struktur teks
  • menyimpulkan perbedaan pola penyajian struktur teks
  • mengklasifikasi teks dengan menunjukkan bukti/alasan
Peserta didik dapat
  • menyimpulkan adanya kesalahan penggunaan kata
  • menyimpulkan adanya kesalahan kalimat (kalimat efektif, penggunaan konjungsi dalam/antar kalimat definisi, kalimat perintah)
  • menyimpulkan adanya kesalahan paragraf dalam berbagai jenis teks
  • menyimpulkan adanya kesalahan ejaan
  • mengelompokkan kesalahan penggunaan kata/kalimat/ejaan
  • mengelompokkan kesalahan penggunaan kalimat sesuai dengan kaidah kebahasaan
Untuk mendapatkan file kisi-kisi USBN B. Indonesia SMK K13 Tahun 2019 selengkapnya, silahkan bisa dilihat dan di download melalui tampilan berikut ini:



Demikian ulasan tentang kisi-kisi USBN B. Indonesia SMK K13 Tahun 2019 T.P. 2018/2019, terimakasih sudah berkunjung dan semoga bermanfaat. 
Download Kisi-Kisi USBN B. Indonesia SMK/MAK Kurikulum 2013 Tahun 2019 T.P. 2018/2019 Download Kisi-Kisi USBN B. Indonesia SMK/MAK Kurikulum 2013 Tahun 2019 T.P. 2018/2019 Reviewed by My Profile on 11:52 PM Rating: 5

No comments:

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Powered by Blogger.